DINAS KESEHATAN

KABUPATEN LIMA PULUH KOTA

Inspeksi Kesehatan Lingkungan oleh petugas Kesling dan Promkes Puskesmas Padang kandis

Admin
Jumat, 24 Februari 2023
1,393 Dibaca
...

Puskesmas Padang Kandis - 23 Februari 2023

Assalamualaikum sahabat sehat.
Hari ini Puskesmas Padang Kandis melakukan Inspeksi nih

Ha inspeksi ?

Iya Inspeksi Kesehatan Lingkungan oleh petugas Kesling dan Promkes Puskesmas Padang kandis
Kali ini target ispeksi kita adalah Pesantren MTI Tabek Gadang.

Kegiatan IKL di sekolah merupakan  kegiatan Inspeksi kesehatan lingkungan pada Tempat Fasilitas Umum (TFU), kegiatannya meliputi pemeriksaan seputar lingkungan sekolah, mengenai pengolahan sampah, kebersihan WC yang digunakan sehari2, kebersihan ruangan kelas, kondisi pencahayaan disetiap ruangan kelas, kondisi atap, dinding dan lantai setiap ruangan serta ventilasi, halaman sekolah, kebersihan kantin dan penjamahnya, ketersediaan air bersih, kebersihan diri siswa serta perilaku guru ada atau tidak yang merokok di sekolah. Kegiatan IKL ke Sekolah dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan kebersihan dan kesehatan bangunan, halaman dan lingkungan sekitar sekolah. Kemudian untuk menyelenggarakan upaya Promotif dan Preventif di sekolah, serta mewujudkan sekolah yang memenuhi syarat kesehatan untuk menigkatkan kualitas hidup bersih dan sehat (PHBS) warga sekolah.

Selain IKL, kita juga melakukan pembinaan Poskestren nih sahabat sehat, sebagai perpanjangan tangab puskesmas dalam mewujudkan sekolah sehat.
Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat memperkuat tali silaturahmi kita dan mampu mewujudkan sekolah sehat bersama sama.
Terimakasih kepada sekolah yang telah memfasilitasi
Puskesmas Padang Kandis Bangga melayani Bangsa
Puskesmas Padang Kandis melayani sepenuh hati

Berita terkait
share Bagikan berita
facebook Facebook
whatsapp Whatsapp
twitter Twitter
`

Feedback