DINAS KESEHATAN

KABUPATEN LIMA PULUH KOTA

Pemilihan Duta Kesehatan Remaja Tahun 2022

Admin
Selasa, 16 Agustus 2022
430 Dibaca
...

Setelah 2 tahun vakum akibat dampak dari pandemic covid 19, akhirnya pada tahun ini Kamis, 11 Agustus 2022 bertempat di UPTD SMP Negeri 2 Lareh Sago Halaban telah terselenggara kembali  Ajang Pemilihan Duta Remaja Peduli Kesehatan yang merupakan Program Inovasi dari PKPR (Program Kesehatan Peduli Remaja) UPTD Puskesmas Halaban yang bekerjasama dengan UPTD SMP Negeri 2 Lareh Sago Halaban. Tujuan diselenggarakannya kegiatan ini adalah untuk membentuk kader kesehatan diusia sekolah (remaja) agar mampu menyampaikan pesan2 kesehatan kepada teman sebayanya terutama hal-hal yang menyangkut permasalahan kesehatan diusia remaja seperti penyalahgunaan obat obatan (NAPZA), Anemia pada remaja putri, Pergaulan bebas dan bentuk kenakalan remaja lainnya. 

Sebanyak 18 orang siswa siswi terpilih dari setiap kelas diberikan pembinaan dan pelatihan khusus dibidang kesehatan dan public speaking oleh Tenaga Kesehatan UPTD Puskesmas Halaban. Kemudian mereka menyampaikan pidatonya dengan tema “Kenakalan Remaja” dan dilanjutkan dengan sesi Tanya jawab seputar pengetahuan umum tentang kesehatan dan Bahasa Inggris.

Yang bertindak sebagai dewan juri pada kegiatan ini adalah Ibu Indra Yulita,S.Pi dari Badan Narkotika Nasional Kota Payakumbuh, Bapak Sarnen Indra S.Pd dari Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kab. Lima Puluh Kota, dan Ibu Ermalifia Nora,S.Tr,Keb dari UPTD Puskesmas Halaban. 
Dalam ajang Pemilihan Duta Remaja Peduli Kesehatan ini turut serta Ibu Camat Lareh Sago Halaban dan Kapolsek Luhak memberikan sambutan dan keduanya sangat mengapresiasi terselenggaranya acara ini karna dapat memberikan dampak positif bagi remaja Lareh Sago Halaban khususnya agar tidak terjerumus kedalam pergaulan yang menentang adat dan agama. Beliau berharap remaja dapat memilah dan memilih kegiatan positif yang bisa dilakukannya dan bisa meraih prestasi dimanapun dan dalam kegiatan apapun asalkan itu positif.

Selain itu, Sekretaris Dinas Kesehatan Kab. Lima Puluh Kota, drg. Yenni Irmadiani juga sangat mendukung kegiatan ini dapat terlaksana. Menurutnya, remaja memang harus menjadi perhatian bagi orang tua dan masyarakat sekitar kara maraknya bentuk kenakalan remaja pada saat sekarang ini. 
Sudah terbukti, dengan adanya kegiatan ini ditahun- tahun sebelumnya, UPTD Puskesmas Halaban dan SMP Negeri 2 Lareh Sago Halaban telah melahirkan kader remaja yang berprestasi disekolah maupun setelah menamatkan dari SMP mereka melanjutkan dan terpilih menjadi Duta Genre Kab. Lima Puluh Kota. 

Terakhir, dari Kepala UPTD Puskesmas Halaban ErmaLIfia Nora, STr,Keb dan Pemegang Program PKPR, Sri Handayani,Amd.Keb sangat berharap kegiatan ini akan berlanjut dan meluas ditahun tahun berikutnya. Agar generasi muda memiliki wadah untuk mengisi kegiatan positifnya dan mereka juga terpantau kesehatnnya.
“Remaja Sehat,Remaja Cerdas,Remaja Harapan Bangsa

Berita terkait
share Bagikan berita
facebook Facebook
whatsapp Whatsapp
twitter Twitter
`

Feedback